Insight

Cara Membersihkan Meja Stainless Steel yang Berkarat

cara membersihkan meja stainless steel

Dibandingkan dengan menggunakan bahan lain, banyak orang yang lebih memilih untuk menggunakan meja dengan bahan stainless steel. Namun di balik kelebihan dan keuntungannya, banyak orang yang mengeluh tentang cara membersihkan meja stainless steel yang sulit.

Ada cara terbaik dan mudah ketika Anda ingin membersihkan meja dengan bahan stainless. Tentunya Anda juga perlu tahu mengapa lebih baik menggunakan bahan ini dibandingkan dengan meja material lainnya. Keluhan utama pengguna biasanya ketika stainless mulai berkarat.

Keuntungan Menggunakan Meja Stainless Steel

cara membersihkan meja stainless steel 1

https://www.saro-kitchenequipment.com/

1. Ketahanan yang Kuat

Ketika Anda lebih memilih untuk menggunakan meja dengan bahan stainless salah satu kelebihannya adalah ketahanan yang kuat. Bahan yang digunakan untuk membuat stainless adalah modifikasi bahan utama baja. Hal ini tentu berfungsi dengan baik untuk memberikan ketahanan pada produk.

2. Daya Tahan Panas

Tidak banyak yang tahu bahwa sebenarnya stainless steel banyak digunakan karena memiliki daya tahan panas yang kuat. Meja dengan bahan ini cenderung lebih awet dengan ketahanannya terhadap segala suhu. Maka, tidak ada salahnya untuk mencoba menggunakan jenis meja yang satu ini.

3. Tahan terhadap Air

Meja dengan bahan stainless memiliki bahan tanpa pori atau celah agar tidak menyerap air. Maka, dengan menggunakan meja berbahan stainless akan memberikan tingkat keawetan yang lebih tahan lama. Hal ini menjadi poin penting bagi Anda yang ingin menggunakan meja dalam jangka panjang.

4. Mudah untuk Dibersihkan

Banyak orang yang mencari cara membersihkan meja stainless steel padahal cara yang harus dilakukan cukup mudah. Bahan ini memiliki material yang sangat mudah dalam hal perawatan. Anda akan terbebas dari jamur atau serangga yang dapat merusak bagian furnitur lain di rumah atau tempat lain.

5. Noda yang Jarang Menempel

Hal penting bagi pengguna produk stainless steel adalah ketika melakukan proses pembersihan yang mudah. Bahan ini memiliki keunggulan lain, yaitu mudah untuk dibersihkan dan siapapun bisa membersihkannya walau dengan bahan yang simple.

Baca juga : Kenali Jenis-jenis Kursi Kantor yang Bikin Nyaman

Cara Membersihkan Meja Stainless Steel yang berkarat

cara membersihkan meja stainless steel 2

1. Menggunakan Cuka

Untuk membersihkan meja dengan bahan stainless Anda hanya perlu menggunakan cuka yang bisa mengatasi karat atau bagian yang kotor. Penggunaan cuka ini bisa dilakukan dengan merendam bagian yang berkarat atau kotor. Jika tidak bisa direndam, Anda juga bisa menyemprotkannya secara langsung.

Ketika sudah disemprot atau direndam tunggu sekitar 5 menit untuk menunggu hasil yang terbaik. Lap bagian yang sudah disemprot menggunakan spons yang lembab atau kanebo. Bahan cuka yang tepat untuk digunakan adalah cuka putih distilasi.

2. Menggunakan Perasan Lemon

Jika Anda tidak memiliki cuka maka bisa menggantinya dengan perasan lemon. Cobalah untuk mencampurkan sari atau perasan air lemon dengan soda kue yang dilakukan dengan perbandingan 1:1. Setelah melakukannya, Anda hanya perlu mengoleskan pada bagian yang berkarat menggunakan spons.

Lakukan proses ini dan tunggu hingga 5 menit sebelum menggosok atau membersihkannya. Jika Anda merasa bagian yang berkarat atau kotor kurang bersih, cobalah untuk menunggu lebih lama sekitar 10-15 menit. Setelah selesai tunggu dan gosok kembali menggunakan spons atau kanebo yang lembab.

3. Menggunakan Minyak Pemantik

Tentunya, masih ada bahan lain yang bisa digunakan untuk membersihkan stainless steel yang berkarat. Cara membersihkan meja stainless steel yang berkarat selanjutnya adalah menggunakan minyak pemantik. Langkahnya adalah dengan menyemprotkan pada bagian yang kotor atau berkarat tersebut.

Semprotkan terlebih dahulu pada kain kemudian gosokan pada bagian yang berkarat. Cobalah untuk lebih berhati-hati ketika menggosokannya karena bagian atau cairan ini akan sangat mudah terbakar. Cobalah untuk mengaplikasikan langkah ini jika cara lain sudah tidak bisa dilakukan, agar aman.

4. Membersihkan dengan Pad Khusus

Jika Anda ingin memastikan bahwa meja stainless steel bisa awet dan tahan lama maka bisa membersihkannya menggunakan pad khusus. Permukaan stainless memang tidak berpori namun, ketika mulai rusak akan membuat bagian permukaannya cepat berkarat dan terkesan kotor.

Hal ini akan membuat keindahan pada meja semakin berubah dan mungkin Anda bingung bagaimana cara untuk mengatasinya. Maka, langkah paling tepat adalah menggunakan pad khusus yang bisa diaplikasikan pada stainless tersebut.

5. Menggunakan Cream Khusus

Perlu diketahui bahwa ada cream khusus yang bisa digunakan untuk membersihkan bagian stainless yang kotor ataupun berkarat. Ketika Anda menggunakan cream khusus dapat dipastikan jika meja akan semakin bersih dan karat terkikis secara perlahan. Cream ini banyak dijual di berbagai supermarket di Indonesia.

Di Mana Tempat Membeli Meja Stainless Berkualitas?

cara membersihkan meja stainless steel 3

indotrading.com

Jika Anda membutuhkan tempat yang menjual meja dengan bahan stainless steel terpercaya, Anda bisa membelinya di indotrading dengan klik disini. Situs ini telah dipercaya oleh banyak pengguna sebagai penjual produk yang orisinil, berkualitas, dan harga yang murah.

Di Indotrading pembeli bisa menemukan barang yang dijual oleh penjual, supplier, dan distributor yang ternama. Brand-brand terbaik bisa ditemukan dengan harga yang sangat kompetitif. Hal ini tentunya akan mendukung segala kebutuhan Anda yang bisa ditemukan dengan mudah dan cepat.

Keuntungan lainnya ketika Anda berbelanja di Indotrading adalah transaksi yang aman. Ketika Anda melakukan transaksi di Indotrading segala bentuk perbelanjaan akan dipantau dengan baik. Keamanan pelanggan dan penjual merupakan suatu jaminan yang harus dipertahankan.

Baca Juga: Simak Alasan Memilih Meja Stainless Steel Untuk Rumah

Ketika Anda sedang memilih tempat jual meja stainless yang berkualitas cobalah untuk mengunjungi platform Indotrading. Tersedia berbagai brand ternama untuk produk meja stainless yang dibutuhkan. Bahkan, setiap produknya memiliki cara membersihkan meja stainless steel yang mudah.

To Top