Sebagai seseorang yang pekerjaan ataupun kegiatannya berhubungan dengan membuat dokumen pasti membutuhkan salah satu merk printer terbaik ini, bukan? Di zaman yang sudah semakin modern seperti sekarang, keberadaan printer bisa dikatakan sangat membantu. Dengan alat yang satu ini, Anda akan lebih cepat menyelesaikan pekerjaan karena tidak perlu ke tempat percetakan.
Berbicara tentang printer yang tersedia di pasaran ada banyak sekali macamnya seperti dot matrix, thermal, laser jet, dan ink jet. Selain jenisnya yang beragam, brand printer di pasaran sangatlah banyak sehingga membuat Anda bingung harus memilih yang mana. Nah, bagi Anda yang berencana untuk membeli printer, simak beberapa rekomendasinya berikut ini.
Rekomendasi Merk Printer Berkualitas Untuk Anda
Seperti yang sudah disebutkan di atas, printer adalah salah satu perangkat penting untuk mencetak berbagai macam dokumen. Nah, di bawah ini adalah rekomendasi merk printer yang bisa Anda gunakan untuk referensi sebelum membeli.
Printer HP
Bagi Anda yang berencana untuk membeli printer namun bujet sedang menipis, printer HP adalah rekomendasi yang tepat untuk Anda. Harga printer HP ini memang cukup terjangkau jika dibandingkan dengan brand lain. Meski begitu Anda tak perlu khawatir karena walaupun harganya nyaman di kantong kualitas printer yang diberikan brand ini tetap terjamin.
Anda pun bisa lebih hemat jika menggunakan printer HP ini karena memiliki catridge yang bagus sehingga bisa berumur lebih panjang. Untuk hasil cetakannya terbilang cukup bagus sehingga membuat banyak orang tertarik untuk membelinya.
Salah satu rekomendasi printer HP adalah HP Deskjet 2676. Printer HP satu ini memiliki kemampuan mencetak dokumen dengan rentang 16 hingga 20 ppm baik untuk mencetak dokumen bertinta hitam ataupun berwarna. Dalam sekali melakukan pencetakan dokumen, 60 lembar kertas bisa digunakan secara langsung dengan hasil keluaran sebanyak 25 lembar.
Anda bisa menggunakan kertas dalam berbagai ukuran untuk mencetak di printer HP ini mulai dari A4 hingga kertas jenis envelope. Selain itu, Anda pun bisa mencetak brosur, foto, dan bahkan printer HP ini mendukung untuk melakukan fotokopi. Fotokopi di printer HP ini juga bisa dilakukan untuk resolusi 600 x 300 dpi hingga sembilan lembar.
Printer Epson
Brand satu ini dikenal sebagai printer yang banyak dipakai di tempat-tempat percetakan foto. Hal ini bukan tanpa alasan karena kualitas cetakan dari printer Epson memang memuaskan dengan warna yang mencolok dan terlihat nyata. Dengan kualitas gambar yang sedemikian rupa pastinya para pengguna sangat puas menggunakan printer terbaik dari Epson ini.
Perlu diketahui, printer Epson merupakan salah satu produk yang tahan lama dan tidak mudah rusak. Meski begitu Anda tetap harus rajin membersihkan serta menggunakannya dengan sebaik-baiknya. Sebagai bagian penting di dalam printer, head printer Epson ini diciptakan kokoh untuk mendukung agar hasil cetakannya jadi maksimal.
Modifikasi printer Epson juga sudah menggunakan infuse yang mana bahkan sebagian tipe printer Epson ini sudah dilengkapi dengan infusnya. Kelebihan penggunaan infus bawaan adalah membuat cartridge bisa lebih awet. Selain itu, jika waktunya mengisi tinta Anda cukup melakukannya dengan infusenya tanpa harus memegang catridge.
Salah satu printer besutan Epson yang bisa jadi rekomendasi yang tepat untuk Anda adalah Epson L4160. Seri tersebut dapat memberikan hasil cetakan dengan resolusi tinggi yang bisa mencapai 5760 dpi. Dengan resolusi sebesar ini, printer Epson ini mampu memberikan hasil yang memuaskan dan cetakannya pun jelas.
Dengan printer Epson L4160 ini Anda bisa mengisi tinta dengan aman karena mulut pipanya berada di tempat yang pas di botol tintanya. Printer Epson ini memiliki kecepatan pencetakan dokumen sampai 10.5 ipm. Nah, bagi Anda yang tertarik untuk membelinya pastikan produk yang dipilih asli atau original ya!
Printer Canon
Mungkin banyak dari Anda yang mengenal brand satu ini sebagai brand kamera, bukan? Namun ternyata di samping itu Canon juga merilis peralatan elektronik lain berupa printer. Hasil cetakan printer Canon tidak kalah memuaskan jika dibandingkan dengan merk-merk sebelumnya apalagi untuk mencetak dokumen hitam putih.
Nah, maka dari itu printer ini pas jika digunakan untuk mencetak dokumen terkait pekerjaan kantor atau sekolah. High speed printer Canon juga jauh lebih cepat jika dibandingkan dengan printer brand lain yang berada di kelas yang sama. Jika berbicara masalah harga, printer Canon ini dijual dengan harga yang cukup terjangkau namun didukung dengan spare part yang kuat sehingga jarang rusak.
Selain itu, ketahanan nya pun tinggi terbukti dari kemampuan mencetak banyak dokumen dalam satu waktu. Bagi Anda yang tertarik untuk memiliki printer Canon, Canon PIXMA MP287 ini bisa jadi rekomendasi tepat untuk Anda. Seri yang satu ini memiliki kecepatan 8.4 ipm untuk mencetak dokumen di kertas A4. Dengan printer ini Anda bisa melakukan beberapa hal lain seperti fotokopi dan pemindaian dokumen.
Printer Brother
Bagi Anda yang ingin mencetak dokumen sekaligus gambar seperti infografis berwarna ataupun alat-alat peraga, maka printer Brother adalah pilihan yang tepat. Kualitas hasil cetakan printer Brother ini jelas dan tajam karena didukung dengan empat buah tinta warna dan resolusi gambarnya mencapai 6000 dpi.
Jika nanti Anda butuh mencetak dokumen dengan ukuran di luar ukuran seharusnya (A4) tak perlu khawatir. Printer Brother ini didesain untuk mencetak dokumen dengan berbagai ukuran yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Di beberapa serinya, printer Brother ini dilengkapi dengan tempat kertas printer yang mampu menampung hingga 150 lembar kertas.
Printer Brother ini juga dilengkapi dengan teknologi tanpa kabel (wireless) yang sangat praktis karena dengan tekonologi ini Anda bisa mencetak dokumen tanpa harus memasang kabel apapun. Nah, Anda bisa melakukan pencetakan ini melalui smartphone, tablet ataupun laptop. Salah satu seri printer Brother ini adalah printer Brother DCP T300. Seri ini bisa melakukan pencetakan hingga kecepatan 27 ppm dengan resolusi pada outputnya mencapai 1200 x 6000 dpi.
Dengan menggunakan printer ini Anda bisa melakukan pencetakan pada kertas A4, A5, B5, kertas foto, index card, dan envelope. Untuk seri printer Brother ini, paper tray-nya bisa menampung hingga 100 lembar kertas dan bisa digunakan untuk melakukan pencetakan dokumen, fotokopi, dan pemindaian. Jika Anda ingin melakukan pencetakan dokumen melalui USB Drive juga bisa karena printer Brother ini sudah dilengkapi dengan port USB 2.0.
Baca Juga: Begini Cara Merawat Mesin Cetak Banner yang Tepat
Printer Fuji Xerox
Memiliki sebuah printer yang bisa digunakan untuk melakukan pencetakan dokumen, fotokopi, dan fungsi lainnya pastinya sangat praktis dan hemat. Nah, Anda bisa mendapatkan printer ini dari brand Fuji Xerox yang mana di beberapa seri Docuprint-nya sudah dilengkapi dengan kemampuan multifungsi.
Selain kemampuan multifungsinya, printer Fuji Xerox ini juga dilengkapi dengan kecepatan pencetakan yang tinggi yaitu 20 ppm. Bagian input tray (tempat penampung kertas) juga memiliki kapasitas yang besar yaitu mencapai 150 lembar kertas A4 dengan output 50 lembar. Dukungan prosesor serta memorinya juga membuat hasil cetakan printer ini jelas dan tajam.
Antarmuka printer Fuji Xerox ini memiliki desain yang mudah dipakai bahkan seri terbarunya sudah dilengkapi dengan touchscreen. Dengan adanya fitur terebut akan semakin memudahkan Anda untuk melakukan pencetakan. Jika Anda ingin melakukan pencetakan melalui smartphone juga bisa karena sudah dilengkapi dengan aplikasi yang bisa menghubungkannya dengan smartphone Anda.
Salah satu seri printer Fuji Xerox yaitu Fuji Xerox Docuprint M205F yang mampu melakukan pencetakan dokumen hingga 24 ppm dengan resolusi mencapai 1200 x 1200 dpi. Jika Anda ingin melakukan fotokopi juga bisa langsung melakukannya di printer Fuji Xerox ini bahkan kecepatan fotokopinya mencapai 24 cpm.
Bagi Anda yang ingin melakukan pemindaian di sini juga bisa karena printer Fuji Xerox ini juga sudah dilengkapi dengan standar TWAIN dan WIA. Printer Fuji Xerox ini pun bisa digunakan untuk melakukan pengiriman faksimile. Bahkan didukung dengan kecepatan pengiriman modem mencapai 33.6 kbps dan resolusi 400 x 400 dpi.
Printer Lexmark
Salah satu merk printer terbaik ini sangat pas untuk Anda yang ingin mencetak dengan hasil yang maksimal. Lexmark MS415dn adalah salah satu rekomendasi printer Lexmark yang sudah dibekali dengan kemampuan monokrom laser.
Dengan adanya kemampuan tersebut, printer ini dapat melakukan pencetakan hingga 38 lembar tiap menitnya. Di samping itu, toner cartridge yang ada di printer ini mampu melakukan pencetakan hingga 10 ribu halaman non stop.
Jika Anda termasuk orang dengan mobilitas tinggi namun harus sering melakukan pencetakan dokumen, tak perlu khawatir karena ada Lexmark MS415dn. Seri ini juga dilengkapi dengan aplikasi Lexmark Mobile Print untuk menghubungkan dengan smartphone Anda.
Printer Samsung
Tidak mau ketinggalan, brand asal Korea Selatan ini juga ikut ambil bagian dengan merilis perangkat pencetak dokumen. Salah satu printer Samsung ini adalah seri Samsung M2885FW yang dilengkapi dengan berbagai kemampuan. Seperti melakukan pemindaian dokumen, melakukan fotokopi, dan bahkan mengirimkan faksimile.
Printer Samsung ini mampu melakukan pencetakan 28 lembar per menit dan juga terdapat fitur NFC yang membuat Anda bisa melakukan pencetakan dokumen melalui smartphone. Dengan kemampuan yang sedemikian rupa, rekomendasi printer satu ini cocok untuk dipakai pada usaha kecil hingga menengah.
Salah satu rekomendasi printer Samsung yang bisa Anda gunakan adalah Samsung Xpress SL-M2885FW. Seri ini memiliki fitur yang terbilang lengkap karena bisa digunakan untuk mencetak dokumen, kirim faksimile, dan juga melakukan scanning. Kecepatan pencetakan yang disematkan pada printer ini adalah 20 hingga 25 ppm dengan resolusi mencapai 4800 x 600 dpi.
Printer ini juga sangat hemat karena dalam penggunaannya hanya membutuhkan sedikit tinta. Selain itu fitur NFC yang tersemat di sini juga memudahkan Anda melakukan pencetakan dokumen dari ponsel.
Printer Panasonic
Panasonic juga memiliki produk printer yang salah satu keluarannya adalah Panasonic KX-MB2545. Printer ini sudah dilengkapi dengan berbagai kemampuan seperti melakukan pencetakan dokumen, pemindaian dokumen, melakukan fotokopi serta mengirimkan faksimile.
Dengan kemampuan mencetak dokumen hingga 30 ppm, printer Panasonic ini bisa melakukan pencetakan dokumen berwarna dan hitam putih. Selain itu, masih ada lagi rekomendasi printer Panasonic yang bisa Anda gunakan untuk mencetak kebutuhan di kantor yaitu Panasonic Multi-Function Laser. Dengan printer ini Anda bisa melakukan pencetakan kertas A4 sebanyak 28 lembar tiap menitnya.
Teknologi small-footprint yang ada di printer Panasonic ini menjadikannya sebagai printer yang praktis untuk digunakan. Resolusi warna yang dihasilkan printer ini pun cukup tinggi, yaitu mencapai 2400 x 600 dpi dengan kemampuan untuk menghasilkan warna yang jelas dan tajam. Teknologi faksimile yang ada di printer Panasonic ini juga memudahkan untuk mengirimkan dokumen ke email Anda.
Printer Zebra
Bagi Anda yang bekerja di bisnis yang fokusnya dalam bidang pengadaan barang, maka printer ZEBRA GT820 ini adalah pilihan yang tepat. Printer ini cocok digunakan untuk kode pada barang dan bisa dihubungkan dengan berbagai perangkat dengan mudah. Ukuran label maksimal yang bisa digunakan untuk printer ini adalah 108 mm dengan panjang maksimalnya 279 mm.
Seri printer Zebra yang bisa Anda gunakan sebagai referensi yaitu Printer Zebra TLP2844 yang memiliki kualitas cetakan tajam dan cukup cepat. Are pencetakan maksimal yang dipakai juga dengan kecepatan maksimalnya yaitu mencapai 104 mm. Selain itu, badan printer Zebra ini juga kuat karena didukung dengan dinding ganda ABS.
Printer Kyocera
Printer Kyocera seri Kyocera ECOSYS M2540DN ini bisa digunakan untuk melakukan pencetakan dokumen, fotokopi, melakukan pengiriman faksimile, serta melakukan pemindaian dokumen. Printer Kyocera ini bisa melakukan pencetakan pada dokumen monokrom dengan kecepatan 40 ppm.
Printer Kyocera juga memiliki rekomendasi printer mini lain yaitu Kyocera M2040 yang dilengkapi dengan layar monokron untuk memudahkan pemakainya. Keunggulan printer Kyocera ini adalah mampu melakukan penggandaan dokumen sebanyak 24 lembar dalam satu menit dengan kedalaman warna mencapai 1200 dpi.
Prosesor sebesar 300 MHz dengan memori 128 MB disematkan pada printer ini. Dengan begitu printer ini mampu mencetak dokumen sebanyak 100 lembar dalam satu siklus per harinya. Dengan bermodal uang sekitar 5 jutaan Anda sudah bisa membawa pulang printer Kyocera ini.
Baca Juga: 6 Cara Membuka Bisnis Percetakan dan Rincian Modalnya
Nah, dari kesepuluh rekomendasi merk printer terbaik di atas Anda bisa beli printer di Indotrading. Dengan berbelanja di Indotrading ini, Anda tidak perlu khawatir dengan harga produknya karena di sini menjual beragam produk elektronik dengan harga terjangkau. Anda pun bisa membuka bisnis percetakan sendiri dengan bermodal produk-produk dari Indotrading.
Saat Anda melakukan bisnis percetakan, pastikan Anda tidak hanya memikirkan tentang keuntungannya saja namun harus mengutamakan kepuasan klien yang salah satu caranya dilakukan dengan cara merawat mesin cetak banner. Dengan rajin melakukan perawatan sudah pasti hasil kerja Anda akan terjamin dan bisa berdampak baik untuk bisnis Anda.
Berbicara tentang Indotrading, ada beragam produk yang dijual di sini mulai dari aneka lampu dan aksesoris, mesin, alat berat, alat elektronik, bahan kimia, alat industri, dan masih banyak lagi. Anda pun tak perlu khawatir dengan produknya karena didukung oleh supplier-supplier terbaik yang pastinya membawa produk dengan kualitas terjamin.
Jadi, apalagi yang Anda tunggu itu tadi merk printer terbaik. Segera dapatkan printer ataupun alat-alat elektronik hanya dari Indotrading. Ada ribuan pilihan barang di sini, jadi pastikan Anda sudah tahu akan membeli barang dari brand apa di sini agar tidak bingung memilih.