Kali ini Tim News Indotrading Akan memberikan rekomendasi jenis mesin fotocopy terbaik dan tips memilihnya untuk mendukung usaha percetakan Anda.
Usaha percetakan merupakan salah satu usaha jangka panjang yang tidak ada matinya. Kebutuhan banyak orang untuk mencetak dokumen penting dan percetakan lainnya membuat usaha ini sangat diperhitungkan keberadaannya. Salah satunya adalah kebutuhan untuk memperbanyak dokumen menggunakan mesin fotocopy.
Target pasar nya pun sangat banyak dan tidak terbatas. Mahasiswa, pelajar, perkantoran, atau bahkan ibu rumah tangga pun menjadi target utama pasar usaha percetakan fotocopy.
Baca Juga : 6 Cara Membuka Bisnis Percetakan dan Rincian Modalnya
Dalam mendukung usaha tersebut, Anda sebagai pemilik usaha percetakan atau hendak membuka usaha percetakan tersebut, harus memiliki dan menggunakan mesin fotocopy dengan kualitas bagus, sehingga dapat digunakan dalam waktu yang panjang.
Tips Memilih Mesin Fotocopy
Sebelum memutuskan untuk membeli mesin fotocopy idaman, memilih dan mempertimbangkan segala kelebihan dan kekurangan pada spesifikasi mesin fotocopy menjadi hal penting yang harus dilakukan.
Tujuannya adalah agar Anda mendapatkan mesin fotocopy pilihan dengan kualitas bagus yang Anda inginkan.
Simak tips memilih mesin fotocopy di bawah ini :
Sesuaikan dengan kebutuhan
Bahan pertimbangan utama sebelum memilih dan membeli fotocopy adalah melihat kebutuhan Anda pada mesin fotocopy yang hendak dibeli. Karena nantinya, poin ini mempengaruhi kinerja mesin fotocopy dengan ekpektasi yang Anda harapkan.
Jika Anda baru saja hendak memulai usaha percetakan fotocopy dengan beban kerja yang tidak teralu berat, baiknya Anda memilih mesin fotocopy mini ataupun berkapasitas medium. Pilihan cocok untuk pemula karena harganya jauh lebih murah dibandingkan mesin fotocopy dengan kapasitas yang lebih besar.
Sedangkan jika Anda sudah lama dengan permintaan percetakan yang banyak, maka Anda perlu mesin fotocopy dengan spesifikasi lebih besar dan kuat.
Tentu saja, harganya akan berbeda dengan mesin fotocopy mini atapun medium. Meskipun begitu, mesin fotocopy tersebut dapat membantu Anda menyelesaikan permintaan percetakan dalam jumlah yang banyak dan besar.
Lihat dan perhatikan spesifikasi
Poin pertimbangan ini masih erat hubungannya dengan pertimbangan sebelumnya.
Ada berbagai macam spesifikasi pada mesin fotocopy. Banyak nya tipe dan merk dipasaran membedakan spesifikasi tiap mesin fotocopy.
Pertimbangan ini didasari dari kebutuhan Anda terhadap mesin fotocopy tersebut.
Jadi jika Anda sudah tau pasti kebutuhan Anda akan mesin fotocopy yang hendak dibeli, maka pertimbangan spesifikasi tidak begitu sulit untuk dilihat dan diputuskan.
Supplier dan Distributor
Untuk kebutuhan usaha, pastinya Anda perlu menyesuaikan budget beli dengan Anggaran pemasukan atau dana yang Anda punya.
Memilih supplier dan distributor terpercaya dan berkualitas merupakan hal penting lainnya yang perlu Anda pertimbangkan.
Rekam jejak supplier dan Distributor tersebut dapat membantu Anda terhindar dari penipuan barang yang akan merugikan usaha Anda.
Pilihlah supplier dan distributor yang sudah terpercaya dan memiliki rekam jejak yang baik. Anda juga dapat memastikan kualitas mesin fotocopy yang hendak Anda beli bekas atau baru dari rekam jejak supplier dan distributor tersebut.
Di Indotrading, Anda bisa temukan berbagai jenis mesin fotocopy dengan kualitas dan harga terbaik dari supplier terpercaya di Indonesia. Cek di sini!
Garansi
Mesin fotocopy termasuk kedalam barang dengan harga yang tidak murah, perbaikan atau perawatan nya pun sama.
Menimbang hal tersebut, ada baiknya Anda memilih mesin fotocopy yang menawarkan atau menyidakan garansi.
Hal ini bertujuan agar jika di satu waktu terdapat masalah pada mesin fotocopy yang baru Anda beli, hal tersebut bisa langsung ditangani tanpa mengeluarkan biaya lagi.
Umumnya, mesin fotocopy dilengkapi jaminan garansi sampai 5-8 bulan pemakaian.
Tempat perawatan dan perbaikan
Outlet resmi perawatan dan perbaikan mesin fotocopy juga menjadi satu pertimbangan penting.
Pilihlah merk mesin fotocopy dengan outlet atau tempat perawatan resmi, sehingga Anda dapat dengan mudah menemukan suku cadang atau sparepart mesin fotocopy yang Anda butuhkan.
Biasanya perawatan dan perbaikan atau pun pembelian sparepart pada outlet resmi akan lebih murah dan terjamin kualitasnya.
Baca Juga : 10 Merk Printer Terbaik yang Cocok Untuk di Rumah dan Kantor 2021
Rekomendasi Jenis Mesin Fotocopy Terbaik
Setelah mempertimbangkan beberapa hal sebelum membeli mesin fotocopy, tentunya sudah terbayang mesin fotocopy seperti apa yang Anda inginkan.
Ada banyak merk, tipe dan spesifikasi berbeda di pasaran yang bisa Anda pilih. Untuk lebih meyakinkan Anda memilih mesin fotocopy baru, Berikut daftar rekomendasi mesin fotocopy terbaik yang bisa menjadi pilihan Anda :
Canon IR 2545
Harga pasaran untuk mesin fotocopy ini dibandrol sekitar RP. 95.600.000, an. Terkenal memiliki spesifikasi yang mumpuni mesin fotocopy ini masuk daftar teratas rekomendasi mesin fotocopy terbaik.
Ukuran mesin fotocopy ini berdimensi 56,5 cm x 68 cm x 80,6 cm, dnegan kapasitas toner besar hingga 15000 lembar per kg. mesin fotovopy ini juga memerlukan daya listrik 220-240 V.
Detail spesifikasi :
Jenis | Printer Laser / Hitam Putih |
Tipe koneksi | Cloud Print, mobile print, USB, kabel lam |
Fitur Cetak | Hitam putih |
Daya Listrik | 220-240 V / 1300 Watt |
Kapasitan Toner Cetak | 9000 – 15000 lembar / 1 kg – toner |
Kecepatan | 45 PPM |
Support Bolak Balik | Otomatis |
Kapasitas Tray | 400 – 500 lembar kertas |
Canon IR2530
Masih pada merk yang sama, Canon tipe IR 2530 ini juga menjadi pilihan teratas mesin fotocopy. Harga nya sedikit lebih murah dibandingkan tipe sebelumnya, tipe ini dapat ditemukan sekitar Rp. 34.750.000, an.
Bentuk dan ukuran mesin fotocopy ini hampir mirip dengan Canon IR 2545, hanya saja Canon IR 2525 lebih ramping dengan kapasitan toner sama 9000-15000 lembar per kg, dan memerlukan daya listrik yang sama juga 1300 watt / 220-240 V
Detail spesifikasi :
Jenis | Printer Laser / Hitam Putih |
Tipe koneksi | Cloud Print, mobile print, USB, kabel lam |
Fitur Cetak | Hitam putih |
Daya Listrik | 220-240 V / 1300 Watt |
Kapasitan Toner Cetak | 9000 – 15000 lembar / 1 kg – toner (hanya untuk A3) |
Kecepatan | 25 PPM |
Support Bolak Balik | Otomatis |
Kapasitas Tray | 400 – 500 lembar kertas |
Fujixerox DocuCentre IV C 3370
Selanjutnya merk yang masuk rekomendasi mesin fotocopy terbaik adalah Fuji dengan tipe Fujixerox DocuCentre IV C 3370.
Mesin fotocopy ini banyak ditemukan kisaran harga Rp. 49.000.000 –an. Lebih mahal sedikit dibanding jenis canon IR2530 sebelumnya.
Lebih lengkap dan besar, tipe ini memiliki dimensi ukuran 47,5 cm x 55,8 cm x 61,6 cm dengan bobot 36 kg. Meskipun lebih besar dan lengkap, daya listrik untuk mesin fotocopy ini sama dengan dua sebelum nya yaitu 220-240 V atau setara 1300 watt.
Detail spesifikasi :
Jenis | Printer Laser / Warna |
Tipe koneksi | Cloud Print, mobile print, USB, kabel lam, internet, wifi. |
Fitur Cetak | Warna |
Daya Listrik | 220-240 V / 1300 Watt |
Kapasitan Toner Cetak | 1000-3000 lembar / 1 kg – toner (hanya untuk A3) |
Kecepatan | 19 PPM (warna), 33 PPM (hitam putih) |
Support Bolak Balik | Otomatis |
Kapasitas Tray | 400 – 500 lembar kertas |
Kyocera ECOSYS M6535cidn
Mesin fotocopy ini dijual sekitar harga Rp. 17.000.000,an. Harga yang cukup terjangkay dan lebih murah dari tipe sebelumnya.
Ukuran untuk mesin tipe ini berdimensi 47, 5cm x ,55,8 cm x 61,6 cm, dengan kecepatan cetak 40 Ipm warna dan dilengkapi fitur touch screen.
Detail spesifikasi :
Jenis | Printer Laser / Warna |
Tipe koneksi | Cloud Print, mobile print, USB, kabel lam, internet, wifi. |
Fitur Cetak | Warna |
Daya Listrik | 220-240 V / 1300 Watt |
Kapasitan Toner Cetak | 1000-3000 lembar / 1 kg – toner (hanya untuk A4) |
Kecepatan | 40 IPM (warna), 37 PPM (hitam putih) |
Support Bolak Balik | Otomatis |
Kapasitas Tray | 250 lebih lembar kertas |
Toshiba e-STUDIO 2802 AM
Elektronik merk Toshiba sudah terkenal dan tidak diragukan lagi kualitasnya. Rekomendasi selanjutnya adalah mesin fotocopy dari Toshiba, dengan tipe Toshiba e-STUDIO 2802 AM.
Sedikit lebih mahal dibanding Kyocera ECOSYS M6535cidn, mesin fotocopy ini dihargai sekitar Rp. 19.450.000, an.
Meskipun begitu, spesifikasi nya tidak diragukan. Berukuran dimensi cukup lebar yaitu 39 cm x 54 cm x 40, 2cm, tipe ini mampu mencetak kertas copyan dengan kecepatan super tinggi yaitu 6.4 detik per kertas.
Bukan hanya itu, tipe mesin fotocopy ini sangat terkenal akan penggunaan daya listriknya yang sangat hemat yaitu 115 V saja.
Detail spesifikasi :
Jenis | Printer Laser / Warna |
Tipe koneksi | Cloud Print, mobile print, USB, kabel lam, internet, wifi. |
Fitur Cetak | Warna, network print |
Daya Listrik | 115 V |
Ukuran kertas | A3 dan A4 |
Kecepatan | 25 ppm |
Support Bolak Balik | Otomatis |
Kapasitas Tray | 250 lebih lembar kertas |
Baca Juga : Begini Cara Merawat Mesin Cetak Banner yang Tepat
Itulah beberapa rekomendasi jenis mesin fotocopy terbaik yang bisa Anda jadikan pilihan. Agar mendapatkan pilihan terbaik dan sesuai dengan yang diinginkan, jangan lupa untuk selalu perhatikan beberapa hal sebelum memilih dan membeli mesin fotocopy baru.
Anda bisa temukan berbagai tipe mesin fotocopy dengan kualitas dan harga terbaik dari supplier terpercaya di Indotrading!