Insight

5 Pilihan Kursi Kantor Terbaik untuk Memaksimalkan Pekerjaan

Menjadi produktif di tempat kerja tidak hanya bergantung dari diri sendiri, tapi juga dipengaruhi faktor lain seperti perlengkapan kantor. Kursi kantor atau kursi yang digunakan untuk bekerja sangat menentukan kenyamanan kita dalam menyelesaikan tugas-tugas pekerjaan. Karena dengan merasa nyaman, mood dan produktivitas Anda juga bisa berpengaruh. Bagi Anda yang mempunyai suatu bisnis atau perusahaan, perlu sekali untuk menentukan jenis kursi secara tepat. Agar para karyawan Anda bisa bekerja secara kondusif tanpa mengalami gangguan secara fisik seperti otot yang pegal atau posisi duduk yang salah. Nah, bila Anda masih bingung dalam memilih, berikut ini adalah macam-macam kursi kantor terbaik yang bisa dijadikan opsi:

FCENTER Kursi Kantor MICHIGAN HIGH

Michigan High, memproduksi sebuah kursi FCENTER yang dibuat dari bahan kulit sintetis premium dengan desain kerangka kaki berbahan nylon fiber yang kuat dan awet. Dari segi materialnya saja sudah terlihat bila kursi ini mampu memberikan kenyamanan penuh saat Anda bekerja seharian. Berhadapan dengan laptop atau komputer dalam waktu lama tidak lagi menjadikan otot-otot maupun tulang Anda terganggu. Anda bisa mengatur tinggi pendeknya kursi melalui tuas hidrolik pada bagian bawah dudukan, serta menyandarkan tangan dengan rileks pada sandaran yang tersedia. Yang pasti, apabila beban pekerjaan cukup tinggi, kursi kantor ini bisa sangat membantu untuk mengurangi rasa lelah Anda.

Fantoni Kursi Kantor Renbo

Menghadirkan desain yang berkelas, membuat kursi Rebo sangatlah ideal digunakan sebagai kursi kantor direktur. Bahannya terbuat dari mesh yang dapat menjaga postur tubuh tetap tegak. Anda tak perlu khawatir dengan kondisi tulang atau punggung yang menjadi lelah setelah berjam-jam melaksanakan rapat di kantor. Sama dengan pilihan sebelumnya, kursi kerja ini menawarkan fitur modern yang dilengkapi tuas hidrolik, rocking dan tilting control. Terdapat pula sandaran kepala yang membuat Anda merasa rileks untuk beristirahat di sela-sela waktu kerja. 

Ergotec Kursi Kantor LX 930 TR

Berbeda dengan material yang umumnya digunakan, kursi Ergotec LX 930 TR terbuat dari kain oscar yang berkualitas tinggi, desain modern yang mampu memberikan kesan mewah dan ideal bagi para eksekutif muda. Kursi ini difasilitasi dengan armrest kokoh untuk menopang lengan Anda, serta kerangka kaki nylon yang kuat dan tuas hidrolik untuk mengatur tinggi pendek tempat duduk. Tak ketinggalan, kursi ini juga dilengkapi dengan tilting control yang memberikan kenyamanan saat beristirahat.

Indachi Kursi Kantor Cyan NET I AL HDT

Berikutnya ada kursi kantor Indachi Cyan Net I AL HDT yang sangat tepat untuk membantu rasa lelah Anda saat bekerja. Mengandalkan teknologi berupa duty tilting yang fleksibel, membantu posisi punggung Anda tetap pada posturnya. Kursi ini juga mempunyai material mesh yang sangat ideal dijadikan sebagai kursi kantor direktur. Tak lupa, tersedia armrest dan tuas hidrolik yang menjadikan Anda dapat mengatur tinggi dan pendek kursi sesuai keinginan. 

Ergosit Kursi Kantor Seat Armrest

Kursi Ergosit Seat Armrest mempunyai material yang terbuat dari polypropylene, kain dan busa dengan harga yang bisa dibilang paling murah dibanding macam-macam kursi kantor yang disebutkan sebelumnya. Di samping mengusung desain yang simpel, kursi ini juga dibekali armrest yang dapat menopang tangan untuk beristirahat. Ada pula rangkaian fitur lainnya yang dapat mencukupi kenyamanan Anda saat bekerja seperti tuas hidrolik untuk mengatur tinggi pendek kursi, serta bobot yang cukup ringan untuk bisa dipindah ke berbagai tempat dengan mudah.

Buat Anda yang terbiasa bekerja dalam jangka waktu yang lama, perlengkapan kantor seperti kursi merupakan salah satu dari sekian aset yang sangat penting demi menunjang keefektifan dan produktivitas. Karena bila Anda menggunakan jenis kursi yang tidak tepat, hal ini justru akan mempengaruhi postur tubuh yang terganggu dan berunjuk pada penurunan kapasitas energi saat bekerja. Tapi, jangan lupa untuk menentukan pilihan merk dan spesifikasi yang sesuai dengan budget Anda. Belilah di tempat yang sudah terpercaya dengan penawaran harga terjangkau seperti di Indotrading.com

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top