Events

SIAL Interfood 2015 Datangkan Chef Bertaraf Internasional

2

SIAL Group bekerja sama dengan Krista Exhibitions pada hari ini, Selasa (11/11) resmi membuka Pameran SIAL Interfood 2015. Pameran ini dihelat di Jakarta International Expo (Jiexpo) Kemayoran mulai tanggal 11-14 November 2015. Pada acara pembukaan ini hadir beberapa tamu undangan, diantaranya yaitu perwakilan Kedutaan Besar Arab Saudi, perwakilan Kementerian Perindustrian, perwakilan Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (APRINDO), dan Ketua Umum Gabungan Asosiasis Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia (GAPMI).

3

Pameran SIAL Interfood ini diikuti oleh 800 peserta dari 23 negara yang tersebar dari seluruh penjuru dunia. SIAL Interfood merupakan sebuah pameran yang dikhususkan bagi para pelaku usaha kreatif di bidang makanan dan minuman. Acara ini bisa sukses terselenggara berkat bantuan dari banyak pihak, termasuk Kementerian Perindustrian RI, Kementerian Perdagangan RI, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi RI serta beberapa asosiasi yang terdiri dari GAPMI, APRINDO, dan lain sebagainya.

Baca juga : 8 Alasan Kenapa Indopreneurs Harus Datang ke Pameran Plastic & Rubber Indonesia 2015

Acara ini sendiri dibuka dengan kata sambutan dari Daud Samah selaku Presiden Direktur Krista Exhibitions. “Tahun ini ada peningkatan dari jumlah lahan yang digunakan. Pada tahun lalu, lahan yang digunakan seluas 18.000 m2 dan pada tahun ini kita menempati lahan seluas 25.000 m2,” ujar Bapak Daud Samah dalam kata sambutannya. Hal ini menunjukkan bahwa respon masyarakat internasional dan lokal sangat positif terhadap penyelenggaraan SIAL Interfood 2015. Tak bisa dipungkiri bahwa industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor andalan yang dimiliki oleh Indonesia. Menurut data yang dilansir oleh Kementerian Perindustrian pada tahun 2014 yang lalu, ekspor di bidang industri makanan dan minuman Indonesia tercatat meraup pendapatan sebesar 5,2 milliar US$.

5

Pameran SIAL Interfood 2015 ini tidak hanya sekadar memberikan kesempatan kepada pengunjung untuk melihat dan mencoba makanan dan minuman yang dipamerkan, namun untuk mengikuti demo baking membuat roti dan kue, seminar tentang food & beverage, dan workshop yang dipimpin oleh chef-chef ternama. Chef Indonesia yang diundang dalam acara ini merupakan chef yang bertaraf internasional diantaranya yakni Chef Degan, Chef Juna, Chef Vindex, Chef Henry Bloem, Chef Stefu Santoso, dan lain sebagainya. Kesempatan untuk belajar langsung dari chef bertaraf internasional ini merupakan kesempatan yang langka. Para pengunjung bisa banyak belajar mengenai bagaimana cara membuat hidangan yang bersifat komersil. Pada dasarnya semua orang bisa memasak namun hanya sedikit orang yang bisa membuat sebuah hidangan menjadi komersil. Membutuhkan pengalaman dan latihan yang panjang untuk menjadi seorang profesional di bidang food & beverage.

4

Akhirnya dengan terselenggaranya pameran SIAL Interfood 2015 kami berharap dunia usaha di Indonesia semakin maju dan kompetitif serta menjadi ‘pemain’ dan bukan sebagai ‘penonton’ dalam kancah persaingan usaha saat ini dan di masa yang akan datang,” pungkas Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia Roy Mandey saat menutup acara sambutan SIAL Interfoof pagi tadi. (leo/editor: erlin)

To Top