Inspiration

Inilah Top 5 Business Coach Indonesia yang Dapat Menyelamatkan Bisnis Anda

Apakah rekan Indopreneurs pernah mengalami masalah dan menemui kendala dalam berbisnis? Tentu saja tidak selamanya apa yang kita lakukan selalu berada pada jalur yang benar, begitu juga dalam bisnis. Mencoba menyelesaikan sendiri permasalahan dan kendala bisnis merupakan sebuah usaha yang perlu dihargai. Namun jika anda sudah merasa kewalahan dalam menghadapi segala permasalahan bisnis, mungkin itu merupakan sebuah pertanda bahwa anda membutuhkan seorang coach bisnis.

Perlu diketahui bahwa jasa business coaching dengan konsultan bisnis memiliki perbedaan dalam hal esensi. Secara umum, business coaching lebih bersifat umum dan nonbirokratis sehingga lebih banyak membahas masalah-masalah yang bersifat nonteknis. Sementara itu, konsultan bisnis lebih banyak menggunakan konsep-konsep ilmiah manajemen untuk diaplikasikan pada sebuah perusahaan.

Dalam penyelenggaraan Konferensi Internasional Psikologi bernama Indonesian Association of Industrial Organizational & Psychology (APIO) sekitar dua tahun yang lalu, seorang guru besar dari Universitas Padjajaran mengatakan bahwa Indonesia dan Singapura memiliki kemiripan kultur dalam bisnis. Ternyata, pebisnis Indonesia dan Singapura sama-sama suka diberi motivasi secara personal oleh para business coach. Sudah menjadi rahasia umum bahwa rata-rata business coach Indonesia pernah belajar kepada para senior business coach di Singapura. Berbeda halnya dengan Republik Rakyat Cina (RRC), kultur bisnis di sana seseorang yang berprofesi sebagai business coach tidak akan laku karena orang Tiongkok lebih suka berpegang teguh pada budaya, adat istiadat, seni, dan filsafat dalam bertindak atau berbisnis.

Kesamaan kultur Indonesia dan Singapura seolah menjadi alasan banyaknya business coach yang bertebaran di beberapa daerah Indonesia. Agar tidak salah memilih business coach pendamping bisnis anda, redaksi Indotrading.com menghimpun lima business coach terbaik yang dapat membantu anda keluar dari jeratan masalah bisnis, berikut ulasannya:

  1.      Action Coach Business Coaching

Gambar 408

Action Coach Businees Coaching yang ada di Indonesia merupakan salah satu cabang jasa konsultasi bisnis Action Coach yang berpusat di Las Vegas, USA. Reputasi Action Coach sebagai trainer bisnis tidak perlu untuk diragukan lagi karena perusahaan jasa konsultan bisnis ini telah memiliki 1000 coach yang tersebar di seluruh penjuru dunia. Di Indonesia, kehadiran Action Coach dipimpin oleh seorang praktisi sales sekaligus pemilik perusahaan distributor merek terkenal di Pulau Jawa yang telah berpengalaman yakni Hendra Hilman. Action Coach sendiri berada di Paskal Hyper Square, Jalan Pasirkaliki 25-27 Block A-35, Bandung, Jawa Barat.Di Jakarta, Action Coach Business Coaching bisa anda datangi di The Office Sahid Sudirman Residence 1st Floor, Jl. Jend. Sudirman Kav. 86, Jakarta Pusat 10220.

  1.      GRATYO

Gambar 409

GRATYO merupakan perusahaan jasa konsultasi bisnis yang didirikan oleh Yohanes G. Pauly, seorang trainer profesional yang sudah diakui kredibilitasnya. Di bawah kepemimpinan Yohanes G. Pauly, GRATYO pernah dinominasikan menjadi Indonesia Consulting Company of the Year dalam Best Practices Awards Program 2014 oleh Frost & Sullivan. GRATYO juga pernah dinobatkan menjadi The Most Quality Improvement Business Coaching Company oleh Indonesian Entepreneur & Education Awards 2013 serta menjadi Top 10 Business Coaching Company in the World pada Juli 2013. Kesuksesan GRATYO dalam meraih penghargaan bertubi-tubi ini dari berbagai institusi internasional ini disebabkan oleh keberhasilan GRATYO dalam melahirkan para pebisnis sukses dalam kurun waktu 3 tahun terakhir. Hal pendukung lainnya yakni kemampuan Yohanes G. Pauly dalam menyampaikan materi yang terkesan fun sehingga audiens tidak merasa bosan dengan terhadap materi yang disampaikan.

Baca juga : Ingin Menjadi Pemimpin yang Sukses? Ini 7 Langkah Mudahnya

  1.      Formula Bisnis Indonesia

Gambar 414

Formula Bisnis Indonesia atau yang sering dipanggil dengan sebutan FBI pertama kali didirikan di Jakarta pada 7 Oktober 2008 oleh Bapak Gendro Salim yang saat ini menjabat sebagai Presiden Direktur Formula Bisnis Indonesia. Sebagai pendiri dan penggagas dari Formula Bisnis Indonesia, Bapak Gendro Salim sudah memiliki jam terbang yang tinggi dalam memberikan pelatihan bisnis. Pengalaman dan kemampuannya dalam memberikan coaching yang kemudian membuat FBI menjadi salah satu jasa business coaching yang paling terkenal di Indonesia. Jenis-jenis program yang diberikan oleh Formula Bisnis Indonesia juga memiliki perbedaan yang cukup mencolok dengan jasa business coaching lainnya. Formula Bisnis Indonesia menyediakan program desain dan pembuatan SOP. Termasuk jarang ada sebuah jasa business coaching yang mau repot untuk mengurus masalah SOP karena biasanya hal ini diatur oleh perusahaan sendiri atau menjadi urusan dari konsultan bisnis. Selain itu mereka juga memiliki Master Business Program yang dikhususkan untuk pemberdayaan perusahaan agar mampu menjaga kerja sama dengan sesama partner bisnis entah dealer atau distributor. Tentu saja ini merupakan ide yang menarik karena selama ini jasa business coaching terlalu banyak “mengeksploitasi” hubungan pebisnis dan konsumen. Rekan-rekan Indopreneur yang membutuhkan bantuan pelatihan bisnis bisa datang langsung ke kantor Formula Bisnis Indonesia di Business Park Kebon Jeruk Blok C1-12, Meruya Ilir Raya No. 88, Jakarta Barat, Indonesia. Simak Profil Lengkap : Formula Bisnis Indonesia

  1.      Vanaya Institute

Gambar 411

Vanaya Institute merupakan salah satu perusahaan jasa business coaching terbaik yang ada di Jakarta. Perusahaan yang beralamat di Jl. Raya Ragunan Kav. P-1A, Jakarta Selatan ini memiliki coach-coach dengan latar belakang yang berbeda-beda. Salah satu coach paling senior di Vanaya Institute ialah Irzan Nurman yang sampai saat ini juga bekerja sebagai Social Media Consultant bagi Presiden RI Joko Widodo. Berbeda dengan perusahaan sejenis lainnya, Vanaya Institute tidak hanya memberikan pelatihan soal bisnis, tetapi juga wealth coaching, corporate coaching, leadership coaching, dan coaching certification. Perlu diketahui, Wealth Coaching adalah sebuah pelatihan khusus untuk para investor yang menginginkan passive income yang mampu bertahan dalam jangka panjang. Sementara itu, Corporate Coaching merupakan pelatihan kepada perusahaan-perusahaan yang ingin menetapkan strategi jangka panjang, membangun jajaran pemimpin yang efektif, mempertahankan loyalitas karyawan kunci, dan lain sebagainya. Di samping itu, Vanaya Institute juga memberikan program sertifikasi kepelatihan jika anda menginginkannya.

Baca juga : Ingin Bisnis Anda Sehat? Simak 8 Building Blocks Berikut Ini

  1.      Coaching Indonesia

Gambar 412

Coaching Indonesia merupakan perusahaan jasa business coaching yang sudah berdiri sejak tahun 2011 dan menawarkan program sales coaching, leadership development, team coaching, dan executive coaching. Sebagai tambahan, mereka juga menyediakan program sertifikasi, yaitu certified professional coach, certified executive coach, dan sertifikasi untuk menjadi Associate Certified Coach (ACC). Bisa dikatakan bahwa Coaching Indonesia ini memiliki kelebihan lain dibandingkan dengan usaha sejenis karena membuka kesempatan kepada seseorang untuk mendapatkan sertifikasi Associate Certified Coach (ACC). Dengan menjadi seorang ACC, rekan Indopreneurs sudah bisa melakukan praktek coaching karena lisensi ACC merupakan lisensi yang bertaraf internasional. Namun untuk mendapatkan gelar ACC tersebut, anda harus mengikuti pelatihan selama kurang lebih 8-12 bulan dan setidaknya dapat mengumpulkan 100 jam praktek coaching. Para coach di Coaching Indonesia sendiri telah memiliki jam terbang yang cukup tinggi dalam memberikan pelatihan, misalnya coach paling senior Al Falaq Arsendatama, PCC (Professional Certified Coach) yang sudah memberikan coaching lebih dari 1200 jam. Coaching Indonesia sendiri beralamat di Jl. Pondok Hijau VI No. 2, Pondok Indah, Jakarta Selatan. (leo/editor:erlin)

To Top