Inspiration

Kisah Inspiratif Ashraf Sinclair: dari Aktor hingga jadi Investor

Ashraf sinclair

Dunia hiburan tanah air kembali dirundung kabar duka. Ashraf Daniel Mohammed Sinclair, atau yang akrab disapa Ashraf Sinclair telah menghembuskan napas terakhir pada hari Selasa 18 Februari 2020 pukul 04.00 WIB. Kabarnya, Ashraf meninggal dunia akibat serangan jantung. Kepergiannya yang secara tiba-tiba tentu sangat mengejutkan banyak pihak karena diketahui selama ini, Ashraf tidak memilki riwayat sakit.

Nama Ashraf Sinclair mulai dikenal luas oleh masyarakat Indonesia setelah menikahi aktris sekaligus penyanyi tanah air Bunga Citra Lestari (BCL) pada tahun 2008 silam. Padahal, pria asal Malaysia ini juga merupakan seorang aktor papan atas Malaysia. Setelah menikah dan menetap di Indonesia, Ashraf juga menekuni karir di Indonesia.

Perjalanan karir Ashraf di Indonesia terbilang sangat sukses. Terbukti, berbagai judul sinetron dan film telah ia bintangi. Tak hanya bidang entertaiment saja yang ia tekuni, Ashraf juga sempat menjajal dunia bisnis dengan menjadi pengusaha sekaligus investor. Berikut ini, perjalanan karier Ashraf Sinclair dari bintang iklan hingga menjadi pengusaha.

Karir di Dunia Entertainment

Menjadi Bintang Iklan (2005)

Ashraf Sinclair

Sebelum terjun ke dunia akting, Ashraf Sinclair mengawali kariernya dengan menjadi bintang iklan di Malaysia pada tahun 2005 silam. Tak hanya sekedar mengejar kesuksesan, dirinya melakukan pekerjaan tersebut karena ingin memenuhi kebutuhan biaya sekolahnya. Pada usia yang masih muda, Ashraf Sinclair memang dikenal cukup mandiri dalam berbagai hal.

Bermain Film (2005)

Ashraf Sinclair

Usai membuntangi beberapa iklan, karier Ashraf semakin bersinar dan namanya semakin dikenal setelah membintangi film romansa berjudul Gol dan Gincu. Pada film ini, Ashraf berperan sebagai Eddy. Aktingnya dalam film yang tayang pada tahun 2005 tersebut berhasil menyedot perhatian para pecinta film Malaysia. Tak heran jika pria yang akrab dipanggil Ash oleh sahabat dekatnya ini kian dikenal sebagai salah satu aktor kenamaan asal Malaysia.

Merambah Dunia Sinetron dan Film Indonesia

Ashraf Sinclair

Ashraf semakin dikenal di Indonesia setelah menjalin hubungan asmara dengan Bunga Citra Lestari (BCL). Ashraf kemudian ikut terjun di dunia hiburan tanah air. Film pertamanya di Indonesia berjudul Cinta Saus Kacang tahun 2008, beradu akting dengan BCL. Setelah menuai kesuksesan berkat film tersebut, tawaran bermain sinetron maupun film semakin banyak.

Selain film romansa, Ashraf juga pernah membintangi film horor di Indonesia seperti The Real Pocong pada tahun 2009 bersama Nabila Syakieb dan  bermain di film Bayi Gaib pada tahun 2018 bersama Rianti Cartwright.

Tak hanya film, Ashraf juga dikenal karena membintangi beberapa sinetron seperti Sekar, Cinta dan Anugerah, Sejuta Cinta Marshanda, Tukang Bubur Naik Haji, Catatan Hati Seorang Istri, dan lain sebagainya. Sinetron terakhirnya bertajuk Dewi, baru saja selesai pada pertengahan bulan Januari lalu bersama Ririn Dwi Ariyanti.

Menjadi Bintang Iklan Produk Indonesia

Ashraf Sinclair

Di Indonesia, Ashraf Sinclair juga dipercaya menjadi bintang iklan sejumlah produk Tanah Air. Sebagian besar iklan yang dibintanginya berduet dengan sang istri. Kedua pasangan ini menjadi idola banyak orang dan dikenal sebagai #couplegoals bagi generasi Millenial.

Karir Ashraf sebagai Pengusaha

TGI Friday Indonesia

Ashraf Sinclair

Menjadi seorang artis papan atas, tak melunturkan mimpinya menjadi seorang pengusaha. Bersama sang istri, Ashraf mencoba peruntungan di dunia kuliner dengan mendirikan restoran yang bernama TGI Friday Indonesia. TGI Friday Indonesia merupakan sebuah international casual restaurant and bar yang telah memiliki 5 cabang di kota Jakarta dan direncanakan akan membuka 2 cabang lagi di kota-kota lainnya.

Investor Startup

Ashraf Sinclair

Ashraf Sinclair terjun ke dunia startup pada bulan Mei 2017 digandeng oleh salah satu startup asal Amerika Serikat. Sebagai partner di Asia Tenggara, ia diharapkan bisa membantu untuk mencarikan startup Indonesia yang potensial dan layak dibiayai oleh 500 Durians.

Beberapa perusahaan startup di Indonesia seperti BukaLapak, Kudo, Brodo, Hijup dan Kredivo merupakan perusahaan yang mendapat suntikan dana dari 500 Durians. Selain itu, Ashraf juga menjadi investor di situs resmi Iflix, situs resmi hiburan film Indonesia. Dan juga situs Althea, situs belanja online kosmetik asal Korea

Crossfit Equator

Ashraf Sinclair

Ashraf Sinclair termasuk orang yang sangat cinta terhadap olahraga. Kecintaannya tersebut dibuktikannya dengan mendirikan tempat olahraga bernama Crossfit Equator yang terletak di daerah Kemang, Jakarta Selatan. Ashraf mendirikan Crossfit Equator bekerja sama dengan Brian Pandji yang sekaligus adalah pelatih di Crossfit Equator.

CrossFit menjadi salah satu olahraga yang digemari dan ditekuni Ashraf. CrossFit adalah program latihan yang menggabungkan dua unsur sistem, yaitu aerobik dan anaerobik yang menekankan perpaduan latihan interval intensitas tinggi, angkat beban, senam, dan disiplin lainnya dalam satu format latihan sirkuit.

Baca juga: Mau Mulai Usaha? Inilah Quotes dari Bob Sadino untuk Pengusaha Muda Biar Makin Semangat

Demikianlah kisah inspiratif dari Ashraf Sinclair dari seorang bintang iklan, hingga menjadi seorang pengusaha. Di usianya ke 40 tahun, karirnya sangat cemerlang baik di bidang entertainment maupun bisnis. Ia mungkin telah pergi, namun kisah inspiratif Ashraf Sinclair akan tetap menjadi inspirasi bagi aktor dan para pengusaha muda di tanah air.

To Top